Warga Konawe Selatan Dianiaya Usai Rekam Pengisian BBM Subsidi Ilegal

KONSEL, EDISIINDONESIA.id – Habil Mokora, warga Desa Aopa, Kecamatan Angata, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara, diduga menjadi korban penganiayaan.

Kejadian bermula saat Habil merekam sebuah mobil yang mengisi BBM subsidi menggunakan belasan jerigen di SPBU Motaha.

Sekitar pukul 00.13 dini hari, Habil yang hendak pulang melihat mobil tersebut di SPBU dan spontan merekamnya. Suwandi, pengelola SPBU Motaha, mencoba menghalangi Habil.

Tak lama kemudian, D, terduga pelaku yang mengendarai mobil tersebut, menarik kerah baju Habil, lalu memukul wajah kanannya sebanyak dua kali hingga memar. D juga berusaha merebut ponsel Habil dan meminta video rekaman tersebut dihapus.

Habil telah melaporkan kejadian ini ke Polsek Angata. Ia berharap pihak kepolisian segera memproses laporan penganiayaan yang dialaminya.

Kapolsek Angata, Ipda Andi Asruddin, membenarkan laporan tersebut dan menyatakan bahwa pengantar visum telah dibuat. Pihak kepolisian berencana memanggil saksi-saksi pada hari Senin.(**)

Comment