MAKASSAR, EDISIINDONESIA.id — Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan Leonard Eben Ezer Simanjuntak sekaligus Ketua Umum Karatedo Gojukai Komda Sulsel secara resmi membuka Kejuaraan Nasional Karate Antardojo Gojukai di JK Arenatorium, GOR Universitas Hasanuddin Makassar, Senin 17 Juli 2023.
Menjadi yang pertama, event olahraga ini turut dihadiri sejumlah tokoh, termasuk para Kepala Daerah di Sulsel dan tokoh Gojukai dan pengurus daerah Gojukai dari sejumlah wilayah.
Terlihat dalam pembukaan yang disaksikan para kontingen se-tanah air itu, Kajati Sulsel Leonard Eben Ezer mengangkat piala bergulir Jaksa Agung Cup sebagai simbol dimulainya event ini.
Leo sapaannya mengucap terimakasih atas support dan apresiasi para tokoh yang hadir, termasuk para Kepala Daerah, Ketua-Ketua DPR dan stakeholder lainnya yang telah datang dalam pembukaan event Kejurnas yang diinisiasinya ini.
Leo mengatakan Kejurnas Gojukai ini sebagai ajang talent scouting para atlet Karatedo Gojukai Indonesia dalam menghadapi Kejuaraan Asia Pasifik Gojukai di Bangkok-Thailand dan Kejuaraan Dunia Gojukai di Tokyo Jepang pada tahun 2024 mendatang.
“Selain itu juga, ini untuk membina persaudaraan, kebersamaan, keharmonisan dalam keluarga besar Gojukai,” ungkap Leo Simanjuntak lagi.
Diketahui event ini juga akan mempertandingkan nomor KATA, KUMITE, dan KATA BUNKAI yang terbagi dalam 10 kategori yang terdiri dari 104 kelas, sebagai berikut:
Pra Usia Dini Putra dan Putri,
Usia Dini Putra dan Putri,
Pra Pemula Putra dan Putri,
Pemula Putra dan Putri,
Cadet Putra dan Putri,
Junior Putra dan Putri,
Under 21 Putra dan Putri,
Senior Putra dan Putri,
Veteran Putra dan Putri
Best Of the Best Putra dan Putri
Sementara itu Jaksa Agung ST Burhanuddin yang melalui daring turut mengapresiasi dan mengucapkan selamat pada para Dojo yang akan bertanding.
“Saya ucapkan selamat bertanding, salam sportivitas,” ujarnya.
Terpisah Ketua Panitia Z Taddungallo yang tidak lain adalah Wakajati Sulsel mengatakan Jaksa Agung Cup Gojukai ini terdiri dari 104 kelas dan 140 medali emas, 104 medali perak dan 208 medali perunggu.
Dengan diikuti 45 kontingen dari 15 Komda Gojukai Se-indonesia dengan total 630 atlit Gojukai. (**)
Comment