MUBAR, EDISIINDONESIA.com – Dana Insentif Daerah (DID) untuk Kabupaten Muna Barat (Mubar) tahun 2022 hanya mendapatkan Rp4,4 miliar.
Dana Penyesuaian dalam APBN ini nantinya dialokasikan di bidang kesehatan dan pendidikan.
Plt. Kepala Bappeda Mubar, Nasir mengatakan ada dua indikator yang menjadi tolok ukur Kabupaten Mubar mendapatkan DID itu.
“Indikatornya itu APBD tepat waktu dan harus WTP. Kita kan WTP berturut-turut sudah 5 kali, jadi DID itu setiap tahun masuk,” kata Nasir saat ditemui di kantornya, Rabu (2/2/2022).
Nasir mengaku, besaran dana transfer anggaran DID yang masuk setiap tahun berbeda-beda.
“Setiap tahun itu ada DID hanya nilainya berbeda-beda. Tahun ini menurun menjadi Rp4,4 miliar dimana tahun 2021 lalu sebesar Rp9,2 miliar. Tidak tahu kenapa menurun karena itu yang tahu di pusat. Kita hanya menerima dana transfer dari pusat,” jelasnya.
Menurutnya, dana DID ini akan difokuskan pada pembangunan bidang pendidikan dan kesehatan,Karena itu sudah aturannya,” pungkasnya. (Safar)
Comment