Wakil Bupati Muna Pimpin Langsung Pembersihan Sampah di Area Bypass Raha

MUNA, EDISIINDONESIA.id– Wakil Bupati (Wabup) Muna, La Ode Asrafil, memimpin langsung pembersihan tumpukan sampah di area bypass Raha, tepatnya di belakang RSUD LM. Baharuddin. Aksi bersih-bersih ini dilakukan pada Jumat, 7 Maret 2025.

Area tersebut selama ini menjadi salah satu titik penumpukan sampah. Wabup Asrafil menegaskan komitmennya untuk mengatasi masalah sampah di Muna.

“Kondisi sampah saat ini cukup memprihatinkan. Baru empat hari menjabat, kami langsung bertindak. Kami akan buktikan bahwa Muna bisa bersih dari sampah,” tegasnya.

Asrafil mengakui adanya sejumlah kendala dalam penanganan sampah di Muna, antara lain armada pengangkut sampah yang sudah tua (rata-rata berusia 24 tahun) dan keterbatasan anggaran.

“Kendaraan operasional kami sudah usang dan sering mengalami kerusakan. Selain itu, ketersediaan bahan bakar juga terbatas,” jelasnya.

Kendala tersebut, lanjut Asrafil, tidak menyurutkan semangatnya untuk mengatasi masalah sampah, khususnya di Kota Raha.

“Hari ini, Jumat, kami memulai aksi bersih-bersih. Walaupun sempat terkendala biaya bahan bakar, kerja bakti bersama OPD berhasil mengumpulkan dana untuk operasional. Ke depan, kami akan programkan Jumat Bersih secara rutin,” ujarnya didampingi sejumlah Kepala OPD.

Wabup Asrafil menyadari bahwa pemerintah daerah tidak dapat bekerja sendiri. Partisipasi aktif masyarakat sangat dibutuhkan untuk menjaga kebersihan lingkungan.

“Kebersihan lingkungan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi tanggung jawab kita semua,” tegasnya.

Ia mengajak masyarakat untuk lebih peduli dan bertanggung jawab terhadap kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.

“Mari kita lindungi keluarga dan lingkungan dari risiko banjir dan penyakit akibat sampah,” imbaunya.(**)

Comment