KENDARI, EDISIINDONESIA.id – Katua Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Kolaka resmi dilantik masa periode 2024-2027.
Pelantikan yang dihelat disalah satu hotel, di Kota Kendari bersama dengan 9 ketua dan pengurus BPC lainnya berjalan dengan baik.
Sementara Ketua BPC HIPMI Kabupaten Kolaka terpilih masa bakti 2024-2027, Muh Yunus Wahid, mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan, dalam menahkodai BPC HIPMI Kabupaten Kolaka tiga tahun kedepan.
“Karena ini adalah sebuah amanah dan tanggung jawab yang sangat besar, sekiranya saya tidak dilepas begitu saja karena saya sangat butuh arahan dari pendahulu dan teman-teman pengurus serta anggota yang lainnya,” kata Yunus Usai pelantikan, Sabtu (3/8/2024).
Yunus menyebut, dirinya tidak bisa membesarkan HIPMI di Kabupaten Kolaka, tanpa bantuan dan arahan serta dukungan dari pengurus dan anggota sebelumnya,
“Namun saya akan berupaya menjadikan HIPMI Kabupaten Kolaka lebih baik lagi kedepannya,” katanya.
Yunus menjelaskan, dengan mengusung visi bergerak dan kalaborasi untuk Hipmi kolaka yang maju, tentu akan di butuhkan takeholder untuk sama-sama membesarkan Hipmi ke arah yang lebih baik.
“Dengan misi mendorong sinergitas BPC HIPMI Kolaka dan pemerintah daerah kabupaten kolaka dalam mendorong tumbuh kembang dunia usaha serta mendorong perbaikan data keanggotaan BPC HIPMI Kolaka dan mendorong Terciptanya kader-kader HIPMI yang tangguh dan kuat melalui berbagai
kegiatan tentu ini akan menjadi prioritas kami pengurus kedepan,” ucap Yunus.
Yunus menambahkan, memantapkan Tata Kelola Organisasi melalui sistem Kaderisasi yang terukur dan terarah juga akan menjadi pekerjaan rumah HIPMI kolaka kedepan.
“Dengan mewujudkan BPC HIPMI Kolaka yang menjunjung Tinggi Nilai-Nilai Kekeluargaan, Moral, Integritas dan Profesionalisme adalah misi kemi kedepan,” tandasnya. (**)
Comment