EDISIINDONESIA.com.com – Dua gol yang dicetak Iiija Spasojevic membantu Bali United membekuk Persela Lamongan di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jumat malam (19/11).
Capaian positif ini mengatrol posisi Bali United di posisi klasemen sementara Liga 1.
Dengan 22 poin yang diraih, Serdadu Tridatu naik ke posisi 4 klasemen Liga 1.
Sejak menit awal, Stefano Lilipaly dkk berinisiatif melakukan serangan. Berkali-kali Melvin Platje dan Spaso memberondong gawang Persela yang dikawal Dwi Kuswanto.
Dan kesempatan itu datang pada menit 7 ketika playmaker Eber Bessa mengirim bola ke center bek Leonard Tupamahu dan meneruskannya ke bek kiri Ricky Fajrin. Sambil berlari menyisir kiri lapangan, pemain asal Semarang itu mengirim umpan apik ke Spaso.
Bola itu kemudian ditanduk ke arah gawang Persela dan berbuah gol.
Unggul 1-0 membuat Bali United makin percaya diri dan tetap agresif untuk terus menekan.
Persela Lamongan berhasil menyamakan kedudukan berkat gol yang dicetak Abiyoso. Gol tercipta di menit-menit akhir babak pertama lewat kaki Abiyoso.
Abiyoso mencetak gol memanfaatkan blunder kiper Nadeo Argawinata.
Memasuki babak kedua, Bali United masih terus menekan Persela Lamongan. Namun, tidak membuahkan hasil.
Pada penghujung babak kedua, melalui servis sepak pojok, pemain Bali United dijatuhkan di kotak penalti.
Bali United pun memperoleh penalti. Spaso selaku eksekutor sukses menjebol gawang Dwi Kuswanto sekaligus mencatatkan namanya sebagai top skor Liga 1 2021/2022.
Hingga akhir babak kedua, Bali United berhasil mengamankan tiga poin kemenangan atas Persela Lamongan. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Bali United. (**)
Comment