HUT Konkep Ke-11, Amrullah Tekankan Pentingnya Sinergitas untuk Pembangunan Daerah

KONKEP, EDISIINDONESIA.id – Tepat pada 12 April 2024, Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) genap berusia sebelas tahun setelah ditetapkan menjadi daerah otonomi baru (DOB) pada 12 April 2013. Kabupaten Konkep sendiri merupakan pemekaran dari Kabupaten Konawe.

Di usianya yang ke-11 tahun, Pemerintah Daerah (Pemda) Konkep peringati HUT ke-11 dengan menggelar upacara di pelataran lapangan TPI Langara, Rabu (17/4/2024).

Upacara peringatan tersebut di pimpin langsung oleh Bupati Konkep Ir. Amrullah. Dalam sambutannya ia mengajak seluruh stakeholder untuk senantiasa bersinergi serta berkolaborasi dalam setiap dimensi kerja demi pembangunan Konkep ke arah yang lebih baik.

“Keberlanjutan pembangunan dari waktu ke waktu hanya akan bisa dilakukan kalau kita selalu membangun sinergitas dan kolaborasi, baik antara sesama kita. Maupun dengan daerah lain termaksud pemerintah provinsi dan pemerintah pusat,”ucap Amrullah.

Peringatan Harla tahun ini Pemda Konkep mengusung tema “Wawonii Bangkit, Maju Berkelanjutan” dengan semangat pembangunan Wawonii Ekonomi Maju Masyarakat Sejahterah (Wawonii EMAS).

“Untuk itu saya memberikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh komponen masyarakat, baik pemerintah, swasta maupun masyarakat sipil yang terus berkomitmen dan mendukung terlaksananya pembangunan di daerah ini,” ujarnya

Bupati dua periode itu juga menyampaikan penghargaan dan rasa terimakasih kepada tim pemekaran, para sesepuh, para tokoh, para pemuda dan seluruh komponen masyarakat yang telah mendedikasikan diri dalam perjuangan pemekaran Konkep.

“Kita juga tidak menutup mata bahwa telah banyak kemajuan dan prestasi yang kita capai bersama, baik dalam tata kelola pemerintahan, penyelenggaraan pembangunan, pengembangan sumber daya manusia, pemberdayaan masyarakat daerah serta pengembangan inovasi daerah,”pungkasnya

Untuk diketahui, pelaksanaan upacara HUT konkep ke-11 tahun dihadiri jajaran Forkopimda daerah Konkep dengan memakai baju adat pulau wawonii, selanjutnya di hadiri seluruh Kepala Dinas lingkup Konkep, Anggota DPRD Provinsi Sultra dari praksi Demokrat Rifqi Saifullah Razak, para Camat dan Kepala Desa lingkup konkep, tokoh Agama dan tokoh masyarakat se-pulau wawonii. (**)

Comment