Disperindagkop Konkep Gelar Pasar Pangan Murah di 7 Kecamatan

KONKEP, EDISIINDONESIA.id – Di tengah kondisi harga pangan yang melambung tinggi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Kepulauan (Konkep) melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop dan UKM) bergerak mengadakan operasi pasar murah dengan menyasar tujuh Kecamatan se-Pulau Wawonii.

Pelaksanaan operasi pasar pangan murah tersebut guna memenuhi kebutuhan masyarakat dalam melaksanakan ibadah bulan suci ramadhan sekaligus langkah konkrit pemkab Konkep dalam menekan inflasi daerah.

Bupati Konkep Ir. Amrullah mengatakan, pelaksanaan pasar pangan murah kali ini dalam rangka stabilitas harga komoditas pangan dan mendorong peningkatan daya beli masyarakat menjelang hari raya Idul Fitri 1445 H/2024 M.

“Kami sangat mengharapkan melalui kegiatan ini, muda-mudahan dapat mengurangi beban masyarakat, karena saat ini harga pangan sangat berpotensi terjadi kenaikan,” ucap Ir. Amrullah dalam sambutannya saat membuka kegiatan pasar pangan murah di pasar Langara Senin, (1/3/2024).

Dalam sambutannya, Bupati Amrullah mengajak seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Konkep untuk memiliki kepekaan terhadap arahan presiden RI yakni melaksanakan empat agenda prioritas pemerintah pusat.

“Yang menjadi grand isu yakni percepatan penurunan stunting, penghapusan kemiskinan ekstrem, pengendalian inflasi dan ketahanan pangan,” jelas Bupati dua periode itu.

Di tempat yang sama, Pelaksana tugas Dinas Perindagkop Konkep Engu Liokto Dias menyampaikan, kegiatan pasar pangan murah akan dilaksanakan di tujuh kecamatan dengan jumlah sasaran 5.337 Kepala Keluarga.

“Setiap keluarga mendapat 1 paket yang terdiri dari 5 Kg beras, 1 Kg gula pasir dan 1 liter minyak goreng dengan harga setiap paket sebesar Rp. 79.750,” ujarnya

Lebih lanjut Engu mengatakan, sebanyak 5.154 paket akan di sebar di tujuh kecamatan, dengan rincian wawonii barat 1.280 paket, wawonii utara 975 paket, wawonii timur laut 528 paket, wawonii timur 450 paket, wawonii selatan 555 paket, wawonii tengah 566 paket dan wawonii tenggara 800 paket.

“Sumber anggaran kegiatan ini melalui melalui rekening belanja tidak terduga (BTT), dokumen pelaksanaan anggaran pejabat pengelola keuangan daerah, kelompok belanja tidak terduga pada badan keuangan daerah kabupaten Konawe Kepulauan tahun anggaran 2024,” pungkasnya.

Berikut jadwal pelaksanaan pasar pangan murah setiap Kecamatan.

  1. Kecamatan Wawonii Barat Senin, (1/3/2024)
  2. Kecamatan Wawonii Utara Selasa, (2/3/2024)
  3. Kecamatan Wawonii Timur Laut Rabu, (3/3/2024)
  4. Kecamatan Wawonii Timur Kamis, (4/3/2024)
  5. Kecamatan Wawonii Tengah Jum’at (5/3/2024)
  6. Kecamatan Wawonii Selatan Sabtu, (6/3/2024)
  7. Kecamatan Wawonii Tenggara Minggu, (7/3/2024)

Comment