Ngamar Bareng Pria Lain, Suami di Konawe Serahkan Istri ke Selingkuhan

KONAWE, EDISIINDONESIA.id– Kisah pilu sekaligus unik terjadi di Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara. Seorang suami berinisial S, warga Desa Puudombi, Kecamatan Tongauna Utara, dengan lapang dada menyerahkan istrinya, NS, kepada pria selingkuhannya.

Keputusan ini diambil setelah NS tertangkap basah berzina dengan pria idaman lain di sebuah rumah kos di Unaaha.

Drama perselingkuhan ini mencapai puncaknya pada Kamis (2/10/2025) pagi, melalui prosesi adat Tolaki yang dikenal dengan mowea sarapu atau mosehe.

Upacara adat ini dihadiri oleh tokoh adat, aparat desa, keluarga kedua belah pihak, dan masyarakat setempat.

“Benar, tadi pagi kita selesaikan secara adat mosehe. Semua pihak hadir, termasuk istri dan pria selingkuhannya,” ungkap Safrudin, Kepala Desa Puudombi, membenarkan kejadian tersebut.

Dengan mosehe, ikatan pernikahan antara S dan NS resmi berakhir secara adat. “Ini masalah harga diri. Keluarga sepakat diselesaikan secara adat, artinya mereka resmi berpisah,” jelas Safrudin.

Dalam prosesi tersebut, pria selingkuhan menyerahkan sejumlah syarat adat, termasuk satu ekor sapi (sebagai pengganti kerbau), satu kaci, cerek, ta’awu, serta uang tunai sebesar Rp5 juta.

Suasana haru menyelimuti prosesi. S, dengan suara bergetar, menyerahkan istrinya di hadapan keluarga dan tokoh adat.

“Karena saya sudah cerai secara agama, ini Nisa saya serahkan sama kamu. Kau jaga dia. Selama ini Nisa tidak bahagia dengan saya,” ucap S dengan pilu.

Terungkapnya perselingkuhan NS berawal dari penggerebekan yang dilakukan S di sebuah kos bersama pria selingkuhannya. Bahkan, sepeda motor yang digunakan sempat diamankan di Polsek Unaaha.

“Di Polsek, istrinya dan pria itu mengakui perbuatannya. Akhirnya S melapor ke ketua adat dan meminta penyelesaian secara adat,” tutup Safrudin.

Diketahui, pria selingkuhan NS adalah warga Kecamatan Tongauna, Konawe, yang bekerja di sebuah perusahaan tambang di Kabupaten Konawe Utara.(edisi/rs)

Comment